Surabaya menjadi salah satu kota yang menarik untuk dikunjungi saat musim liburan. Banyak wisatawan lokal yang tertarik untuk jalan-jalan kesana. Apalagi ada banyak sekali pilihan tempat wisata di Surabaya yang menarik untuk dikunjungi. Tidak hanya objek wisata untuk orang dewasa tapi ada banyak juga pilihan destinasi yang ramah anak-anak.
Objek Wisata di Surabaya
Kota pahlawan ini memiliki potensi besar dilihat dari segi pariwisata. Ada banyak objek wisata yang bisa dijumpai di sana. Hal ini ikut memperbesar peluang bisnis yang menguntungkan. Berikut beberapa lokasi objek wisata yang bisa Anda temukan di Surabaya:
1. Atlantis Land
Pilihan pertama ada Atlantis Land, sebuah taman hiburan yang berlokasi di Sukolilo Baru, Surabaya. Atlantis Land adalah salah satu objek wisata yang sangat populer dan digemari anak-anak. Ada banyak sekali wahana menarik dan berbagai jenis atraksi yang menghibur di sana. Tidak heran jika objek wisata ini sering dijadikan destinasi karya wisata sekolah.
2. Kelenteng Sanggar Agung
Selanjutnya ada Kelenteng Sanggar Agung yang bisa ditemui di kawasan Pantai Ria Kenjeran. Tempat ini sangat menarik karena ada banyak patung-patung di sana. Salah satu patung yang paling ikonik adalah patung Dewi Kwan Im. Selain itu ada juga patung naga yang besar dan meliuk-liuk. Biasanya tempat ini akan padat pengunjung saat ada momen perayaan Imlek.
3. Museum 10 November
Pencinta wisata sejarah biasanya akan berkunjung ke Museum 10 November. Museum ini menjadi salah satu tempat bersejarah yang punya banyak makna bagi masyarakat Surabaya. Lokasinya tidak jauh dari Tugu Pahlawan dan di dalamnya ada banyak sekali foto, lukisan, juga aneka jenis benda bersejarah lainnya.
4. Kebun Binatang Surabaya
Objek wisata yang satu ini juga selalu ramai oleh wisatawan apalagi saat musim liburan. Kebun Binatang Surabaya tercatat sebagai salah satu lokasi kebun binatang tertua yang bisa Anda temukan di Indonesia. Tidak hanya bisa melihat beragam jenis hewan, pengunjung juga bisa menambah wawasan mereka tentang dunia satwa.
5. Ekowisata Mangrove
Objek wisata alam yang satu ini juga sangat populer di Surabaya. Ini merupakan tempat wisata hijau yang berada di kawasan hutan mangrove. Udaranya segar dan pemandangannya juga indah. Cocok untuk dijadikan spot foto estetik ditambah lagi ada area pemancingan yang bisa jadi tempat bersantai bersama keluarga.
Peluang Usaha di Objek Wisata Surabaya
Potensi wisata di Surabaya tampaknya memang cukup bagus. Ada banyak objek wisata yang sudah populer di sana namun tidak menutup kemungkinan masih bisa dikembangkan lebih jauh lagi. Anda bisa ikut berkontribusi memulai usaha yang berkaitan dengan bidang pariwisata di Surabaya.
Anda bisa mulai menjalin kerja sama dengan pengelola objek-objek wisata yang sudah ada sebelumnya. Bahkan jika memungkinkan Anda juga bisa membuka objek wisata sendiri yang menarik dan belum pernah ada di Surabaya. Ini akan menjadi sebuah peluang bisnis yang menguntungkan mengingat gejolak pariwisata di Indonesia sekarang sudah kembali pulih setelah serangan pandemi.
Bagi Anda yang tertarik untuk menjalankan usaha di bidang pariwisata Surabaya, langsung saja buat rencana sekarang juga. Siapkan business plan Anda dan segera kumpulkan modal yang memadai. Anda bisa mendapatkan tambahan modal usaha dari BFI Finance.
Melihat adanya potensi bisnis di berbagai tempat wisata di Surabaya, rasanya sayang sekali jika dilewatkan begitu saja. Jadi langsung saja gunakan penawaran tambahan modal usaha dari BFI Finance ini. Anda bisa mendapatkan tambahan modal dengan cepat tanpa proses yang berbelit-belit dan tentu saja dijamin aman.